Kenari Kalitan Mulai Dilirik


Gambar meminjam dari web omkicau.com
 
Istilah kenari kalitan muncul seiring dibukanya latber/latpres khusus kelas kenari kalitan (istilah untuk kenari yang kecil) di berbagai daerah, sehingga permintaan kenari di jalur ini cukup baik. Kenari memang sempat ngedrop di dua tahun terakhir ini, namun seiring bertambahnya even-even latber yang membuka kelas kenari kalitan, harga kenari merangkak naik, walau belum seperti dulu lagi.

Pembudidayaan kenari kalitan berdurasi panjang memang sangat menjanjikan, tentu indukan yang dipakai juga mempunyai silsilah atau trah dengan durasi yang panjang. Tidak ada perbedaan dalam ternak kenari kalitan ini, namun yang perlu diperhatikan adalah bagaimana cara untuk melatih agar kenari 'kecil' ini mempunyai durasi yang panjang dan menjadi juara.

Tips kenari kalitan agar bersuara dan berbunyi durasi panjang antara lain pilih kenari yang mempunyai postur dan suara yang tebal, biasanya kenari ini lahir dan diasuh langsung oleh indukan. Jemur dan makanan juga harus diperhatikan, dan yang tidak kalah penting, siapkan kandang umbaran untuk melatih nafas dan fisik dari kenari itu sendiri.

Masukkan ke dalam kandang umbaran paling tidak seminggu sekali dan goda dengan kenari jantan lainnya di luar umbaran.

2 Responses to "Kenari Kalitan Mulai Dilirik"

  1. Artikel yang cukup menarik...
    Salam Hormat...

    Kantor Hukum Balakrama Solusi atas segala permasalahan hukum anda !
    Kantor Hukum Balakrama
    JL Kijang 1 No 12A SEMARANG
    www.balakrama.blogspot.com
    Email:balakrama6999@gmail.com
    HP/WhatsApp/Line :0813 9080 6999
    TERARAH SECARA TEPAT - EFEKTIF - TERPERCAYA

    BalasHapus